Bupati Tanjabbar Tinjau Pembangunan Jalan Desa Betara Kanan


Senin, 27 Februari 2023 - 12:13:32 WIB - Dibaca: 424 kali

Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M Ag saat meninjau pembangunan jalan di Desa Betara Kanan, Kecamatan Kualabetara, Rabu 8 Februari 2023.(*/dok) / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag- meninjau pembangunan Jalan di Desa Betara Kanan Kecamatan Kuala Betara, Rabu 8 Februari 2023.

Turut mendampingi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Dinas Kominfo, Kadis PUPR, dan Sekretaris Desa Betara Kanan.

Pembangunan yang merupakan permintaan masyarakat ini dilakukan Bupati Tanjung Jabung Barat untuk mempermudah akses jalan masyarakat menuju ke Kota.

Saat diwawancarai, Bupati Tanjung Jabung Barat mengatakan, sejak dulu jalan di Desa Betara Kanan menjadi akses lalu lintas Ke Parit Ponco, akan tetapi  saat ini kondisi jalan tersebut mengalami kerusakan, sehingga Pemerintah kembali memperbaiki.

Selain itu juga, nantinya akses jalan akan dihubungkan dengan Parit Tagi, sehingga jarak tempuh antara Desa di Kuala Betara dengan Pulau Pinang semakin dekat.

Bupati juga mendesak agar Dinas PUPR memperbaiki Dermaga Betara Makmur agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

Dikatakan UAS, pengaspalan jalan dilakukan sepanjang 4 Kilometer ini dan sisanya akan dilakukan pengerasan sampai ke arah dalam Kota.

Bupati berharap dengan perbaikan jalan ini, masyarakat yang ada di Pulau Pinang mudah mengakses ke kota, terutama membawa hasil pertaniannya ke dalam kota dan mempermudah anak-anak untuk sekolah.(*/adv)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maraknya Kasus Curanmor di Kawasan Jaluko, Kapolres Muaro Jambi Mendadak Gelar Anev bersama Jajaran

MUARO JAMBI - Kepolisian Resor Muaro Jambi menggelar kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) serta rapat tindak lanjut terkait maraknya tindak pidana pencurian ke

Berita Daerah

Cerita Warga Sumut yang Buat SKCK di Jambi, Cepat dan Tidak Ribet, Makasih Polda Jambi

  JAMBI – Warga Jambi tidak perlu repot dan harus antre berlama-lama saat mengurus SKCK. Melalui POLRI Super App, masyarakat kini dapat mengurus pem

Berita Daerah

Polda Jambi Dilibatkan dalam Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi

JAMBI – Sosialisasi terkait Perjanjian Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi oleh Dinas TPHP Provinsi Jambi resmi disepakati. Pen

Ekonomi

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan PUPUKKU dan Tagline TEPAT

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan Slogan “Pupukku” ya

Ekonomi

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah


Advertisement