Vaksinasi Covid-19

Siap-siap! Nakes Lansia di Atas 60 Tahun di Kota Jambi Segera Disuntik Vaksin Sinovac


Senin, 08 Februari 2021 - WIB - Dibaca: 531 kali

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi, dr. Ida Yuliati. (*/dok) / HALOSUMATERA.COM
 
HALOSUMATERA.COM- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Jambi bakal melakukan vaksinasi Sinovac untuk tenaga kesehatan (Nakes) kelompok usia di atas 60 tahun.
 
Kebijakan ini diambil Dinkes Kota Jambi setelah melakukan komunikasi dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) lewat vidio confrens.
 
Pemberian vaksin Covid-19 pada usia lanjut ini sudah bisa dimulai pada Senin 8 Februari 2021.
 
"Bapak Wali Kota Jambi minta semua nakes di Kota Jambi di vaksinasi, baik pada tahap pertama maupun tahap kedua. Dan pada hari ini juga kita sudah boleh memvaksinasi nakes yang lansia,"kata Kadis Kesehatan Kota Jambi, Ida Yuliati, Senin (08/02/21).
 
Dengan dilakukannya vaksinasi nakes lansia ini diharapkan dapat mengurangi risiko vatal akibat infeksi virus Corona.
 
Dinkes Kota Jambi akan mendata jumlah nakes lansia yang ada di kota Jambi. Diketahui, Sebagian nakes lansia masih ada yang produktif, mereka bekerja di Rumah Sakit swasta yang ada di Kota Jambi.
 
Sebagian Nakes produktif ini ada yang pensiunan dari Pegawai Negeri Sipil di Rumah Sakit plat merah.
 
"Terutama yang produktif dan masih bekerja di fasilitas kesehatan,"jelas Ida.
 
Ida menjelaskan, Sejauh ini dari 7.393 nekes yang menjadi sasaran vaskinasi Sinovac di Kota Jambi, diluar nakes lansia, 63 persen diantaranya sudah divaksinasi.
 
"Target kita seluruh nakes sudah tervaksinasi secara keseluruhan pada akhir April 2021,"tandas Ida Yuliati. (*/eko)
 



Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maraknya Kasus Curanmor di Kawasan Jaluko, Kapolres Muaro Jambi Mendadak Gelar Anev bersama Jajaran

MUARO JAMBI - Kepolisian Resor Muaro Jambi menggelar kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) serta rapat tindak lanjut terkait maraknya tindak pidana pencurian ke

Berita Daerah

Cerita Warga Sumut yang Buat SKCK di Jambi, Cepat dan Tidak Ribet, Makasih Polda Jambi

  JAMBI – Warga Jambi tidak perlu repot dan harus antre berlama-lama saat mengurus SKCK. Melalui POLRI Super App, masyarakat kini dapat mengurus pem

Berita Daerah

Polda Jambi Dilibatkan dalam Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi

JAMBI – Sosialisasi terkait Perjanjian Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi oleh Dinas TPHP Provinsi Jambi resmi disepakati. Pen

Ekonomi

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan PUPUKKU dan Tagline TEPAT

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan Slogan “Pupukku” ya

Ekonomi

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah


Advertisement