JAMBI - Pemerintah Provinsi Jambi akan membangun objek wisata di Jambi yang diberi nama Taman Putri Pinang Masak.
Wisata Jambi Taman Putri Pinang Masak akan dibangun diatas kawasan eks Pasar Angso Duo, Kota Jambi.
Taman ini juga akan menjadi Objek Wisata Jambi dengan desain Ruang Terbuka Hijau (RTH). Didalam Taman Putri Pinang Masak tersebut akan dibangun sebuah Tugu Angso Duo yang dikelilingi air dan bunga berwana warni.
Terkait rencana pembangunan ikon wisata ini, mahasiswa yang tergabung dalam PMKRI Cabang Jambi mengkritiknya.
" Hal ini lah yang saya sebutkan bahwa Rencana Pembangunan ini kurang tepat karena pada situasi Provinsi Jambi saat ini yang pada faktanya butuh infrastruktur Jalan, pemimpin Provinsi Jambi malah melakukan pembangunan yang kurang tepat sasaran pada masyarakat Banyak dan membutuhkan," kata Ketua Presidium PMKRI Cabang Jambi, Pratama Simarmata.
Kata Pratama, Pemerintah Provinsi Jambi harus peka terhadap dampak dan kondisi infrastruktur jalan di Provinsi Jambi.
" Saya kira, sudah sering mahasiswa, masyarakat, dan kelompok kelompok lainnya mengadakan aksi demonstrasi atas keluhan infrastruktur jalan yang sudah banyak memakan korban," ungkap Pratama Simarmata.
Berdasarkan informasi yang dia terima, lanjut Pratama, pembangunan taman ini akan menelan anggaran sebesar 35 Miliar rupiah.
" Dengan melihat situasi Provinsi Jambi saat ini, agka Inflasi Provinsi Jambi yang saat ini kembali ke angka 8 persen jika memang mengharuskan segera melakukan pembangunan infrastruktur, baiknya dan seharusnya dilakukan pembangunan infrastruktur jalan seperti pembangunan jalur khusus truk batubara, pembangunan dan perbaikan jalan jalan yang ada di daerah kabupaten, pedesaan, ataupun jalan lintas. Apabila pembangunan infrastruktur jalan dilaksanakan, hal tersebut sesuai dengan rencana tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainsable development goals/SDGs)," tegasnya.
Ditambahkan dia, kebijakan pembangunan yang dilakukan oleh Gubernur Jambi harus tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Jambi.(*/nik)
TANJABBAR – Suasana penuh kehangatan dan kepedulian terlihat saat Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama Ketua TP-PKK Hj. Fadhilah Sad
BATANG ASAM – Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Katamso, SA, SE., ME didampingi Wakil
TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M,Ag secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka M
TANJABBAR – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menerima kunjungan kerja Koalisi Pemerintah Kabupaten Penghasil Kelapa (KOPEK) dalam rangka kesiapan pel
TANJABBAR – Bupati Tanjabbar Drs H Anwar Sadat M Ag mengikuti kegiatan semarak Bhayangkara Olahraga Bersama dalam rangka menyambut hari Bhayangkara Ke-79 Tahu