JAMBI - DPW TEKAB Pengurus Ojek Online Provinsi Jambi menggelar silaturahmi dengan Dirintelkam Polda Jambi Kombes Pol Hendri Hotuguan Siregar, S.I.K., dan Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Adi Benny Cahyono,S.H, S.I.K, M.Si. Silaturahmi ini digelar di ruang kerja Dirintelkam Polda Jambi, Jumat (29/8/25).
Pertemuan ini dilakukan terkait perkembangan situasi pasca adanya korban jiwa Driver Ojek Online saat melakukan aksi unjukrasa di Gedung DPR RI.
Dirintelkam Polda Jambi Kombes Pol Hendri Hotuguan Siregar, S.I.K, mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan Pengurus DPW Tekab yang menaungi driver ojek online di Provinsi Jambi yang saat ini datang melakukan silaturahmi.
" Kami mengharapkan dan memberikan himbauan agar DPW Tekab dapat mengajak para driver ojek online di Provinsi Jambi untuk tidak terprovokasi dengan adanya aksi unjuk rasa solidaritas di Jakarta. Mari kita lakukan kegiatan yang positif dalam penyampaian aspirasi maupun saran masukan ke Pemerintahan kami akan mengawal dan memfasilitasi," kata Hendri Hotuguan Siregar.
Dirinya menyampaikan, bahwa Pimpinan tertinggi Kepolisian telah meminta maaf atas peristiwa yang terjadi dimana adanya korban jiwa pada driver ojek online pada saat melakukan aksi unjuk rasa, dimana peristiwa tersebut menjadi antensi pimpinan Polri.
Selanjutnya, Kapolda Jambi melalui video call dengan Ketua DPW Tekab Jambi (Pengurus Ojek Online Jambi) mengatakan, selaku pimpinan Polri di Polda Jambi mengharapkan agar Driver Ojek Online yang berada di Provinsi Jambi untuk tidak terprovokasi dengan aksi-aksi yang saat ini terjadi di Jakarta.
" Mari kita bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Provinsi Jambi apabila rekan-rekan ojek online yang tergabung dalam DPW Tekab memiliki aspirasi ataupun kegiatan sosial silahkan dikomunikasikan maka kami Polri akan mengawal dan memberika bantuan," kata Kapolda Jambi.
Terpisah, Dir Lantas Polda Jambi, Kombes Pol Adi Benny Cahyono,S.H, S.I.K, M.Si., mengucapkan terimakasih telah dilibatkan dalam kegiatan silaturahmi yang saat ini dilaksanakan dengan pengurus DPW Tekab Jambi yang menaungi para driver ojek online di Provinsi Jambi.
Untuk diketahui, Ditlantas Polda Jambi saat ini juga mempunyai program "ditlantas menyapa" dimana akan menggandeng komunitas ojek online dan driver ojek online untuk ngopi bareng.
" Kegiatan tersebut akan menjadi wadah bagi kami untuk menyerap aspirasi dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas," kata Dirlantas.
Kombes Benny mengharapkan agar DPW Tekab dapat menjadi panutan bagi pengemudi ojek online yang berada di Provinsi Jambi dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Provinsi Jambi.
Turut hadir dalam pertemuan itu Kasubdit Ekonomi AKBP Zaharuddin, S.Pd., Kanit A Subdit Ekonomi Ditintelkam Polda Jambi Kompol Asih Fahmayani, S.H., M.H., Ketua DPW Tekab Sucipto AB, dan Anggota DPW Tekab.(*)
JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen
JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn
JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika
Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti
MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat