PLN Siaga 24 Jam, Pastikan Suplai Listrik Tetap Lancar


Senin, 19 Juni 2017 - 10:52:50 WIB - Dibaca: 2477 kali

Apel Siaga Lebaran tahun 2017 Dipimpin Manager PLN Rayon Kualatungkal, M Arham Ginting.(It) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - PLN Rayon Kualatungkal menggelar Apel Siaga Lebaran Tahun 2017 di halaman kantor PLN Senin (18/6) pagi. Apel siaga ini dipimpin langsung Manager Rayon Kualatungkal, M Arham Ginting, diikuti seluruh petugas PLN.

Manager PLN Rayon Kualatungkal, M Arham Ginting mengatakan, pihaknya akan siaga Jelan lebaran, memastikan pasokan listrik ke pelanggan tetap aman dan lancar. Sehingga dalam merayakan Idul Fitri tahun ini, suplai listrik dalam keadaan normal.

Jika ada gangguan, lanjut Arham, pelanggan bisa langsung menghubungi Contac Center dengan nomor telepon 0741-123.

"Kita tetap siaga 24 jam selama libur lebaran untuk memastikan pasokan listrik tetap aman ke seluruh pelanggan kita. Petugas yang piket jumlahnya ditambah per shift. Bila ada masalah gangguan suplai listrik cukup telepon ke contact center," tutur Arham.

Arham menghimbau, kepada masyarakat yang mudik dan meninggalkan rumah agar memastikan peralatan listrik sudah dimatikan untuk menghindari bahaya kebakaran.

"Pastikan peralatan listrik dipadamkan sebelum musik. Cek satu per satu guna keamanan. Cukup menyalakan penerangan seadanya," timpal dia.(*)

Editor : Andri Damanik

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maraknya Kasus Curanmor di Kawasan Jaluko, Kapolres Muaro Jambi Mendadak Gelar Anev bersama Jajaran

MUARO JAMBI - Kepolisian Resor Muaro Jambi menggelar kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) serta rapat tindak lanjut terkait maraknya tindak pidana pencurian ke

Berita Daerah

Cerita Warga Sumut yang Buat SKCK di Jambi, Cepat dan Tidak Ribet, Makasih Polda Jambi

  JAMBI – Warga Jambi tidak perlu repot dan harus antre berlama-lama saat mengurus SKCK. Melalui POLRI Super App, masyarakat kini dapat mengurus pem

Berita Daerah

Polda Jambi Dilibatkan dalam Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi

JAMBI – Sosialisasi terkait Perjanjian Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi oleh Dinas TPHP Provinsi Jambi resmi disepakati. Pen

Ekonomi

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan PUPUKKU dan Tagline TEPAT

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan Slogan “Pupukku” ya

Ekonomi

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah


Advertisement