Pertanian Sawit Include Peternakan, Hanya Haris-Sani yang Punya Program Jelas


Minggu, 22 November 2020 - WIB - Dibaca: 660 kali

Abdullah Sani memberikan Jawaban atas Pertanyaan dari Paslon Cawagub Lainnya.(*) / HALOSUMATERA.COM

JAMBI - Masuk ke tema pertanian sawit lengkap di dalamnya peternakan, hanya Al Haris dan Abdullah Sani kandidat Pilgub Jambi yang punya program lengkap dan jelas. Termasuk, anggarannya.

Ketika ditanyakan tanggapan terkait pertanian sawit include peternakan, pada debat kandidat Cawagub Jambi semalam, baik kandidat nomor 1 maupun nomor 2, hanya memaparkan wacana-wacana dan rencana.

Bahkan, kandidat cawagub nomor 2, menegaskan akan ada pilot project untuk menerapkan pertanian sawit plus peternakan ini.

Abdullah Sani menanggapan dengan santai. Itu karena mereka telah memiliki program jelas terkait ini.

"Bagaimana pembibitan? Bagaimana perawatan? Bagaimana tenaga kerjanya?" tanya Abdullah Sani kepada Syafril Nursal.

Dijawab Syafril, itu tidak serta merta bisa diterapkan.

"Harus ada pilot project. Harus dikaji lagi termasuk pemasarannya," kata Syafril.

Sementara, seperti diberitakan sebelumnya, Al Haris dan Abdullah Sani sudah punya program kampung pangan terpadu kawasan pertanian terpadu. Kawasan terpadu ini akan dibangun di tiap kabupaten dalam Provinsi Jambi.

Lewat anggaran khusus melalui Dua Miliar Satu Kecamatan (Dumisake), kawasan terpadu pertanian dan pangan ini akan dijalankan dengan kajian-kajian yang sudah mendalam.

Pembibitan akan diurus dinas pertanian, ternak diurus dinas peternakan, tenaga kerja diurus oleh sarjana-sarjana pertanian.

Bahkan, Al Haris dan Abdullah Sani, jika terpilih menjadi Gubernur-Wakil Gubernur Jambi nanti, akan segera membuka rekrutmen sarjana pertanian.

Sarjana pertanian akan diterima sampai ribuan orang. Karena seluruh kawasan pertanian dan kawasan pangan terpadu, membutuhkan sarjana-sarjana pertanian/peternakan untuk mengoperasikan supaya optimal dan menghasilkan.

"Haris-Sani bukan sekadar wacana dan rencana saja. Sudah dimatangkan sampai ke anggaran dan operasionalnya. Ini yang membedekan kandidat kita dengan kandidat lain," tegas Musri Nauli SH, Direktur Media dan Publikasi Haris-Sani, Cagub-Cawagub Jambi nomor urut 3.(*)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Siap Lahirkan Advokat Tangguh, PKPA Angkatan I PERADI Bute Resmi Ditutup

BUNGO - Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) Angkatan Pertama yang diselenggarakan oleh DPC PERADI Bungo Tebo (Bute) yang bekerja sama dengan Pascasarjana

Berita Daerah

Eks Napiter Jambi Jalankan Ibadah Umrah, Apresiasi Program Pemprov Jambi Dapat Berkelanjutan

MEKKAH – Empat Eks Napiter Jambi akhirnya melaksanakan kegiatan umrah di tanah suci. Mitra binaan Satgaswil Jambi Densus 88 AT Polri ini dibiayai oleh Pem

Berita Daerah

Gelar Operasi Lilin 2025, Polres Tanjabbar Fokus Pengamanan Nataru dan Antisipasi Bencana

TANJABBAR – Kapolres Tanjung Jabung Barat, AKBP Agung Basuki, S.I.K., M.M., bersama Wakil Bupati Tanjab Barat, Dr. H. Katamso SA, SE., ME., memimpin langs

Berita Daerah

Merayakan Natal Bersama Warga Binaan, Lapas Sarolangun Berharap Beri Dampak Positif

SAROLANGUN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sarolangun menggelar Perayaan Natal Bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), bekerja sama dengan Yaya

Berita Daerah

Ditintelkam Polda Jambi Gelar FGD: Polri untuk Masyarakat

JAMBI –Polri untuk Masyarakat. Inilah tema yang diusung pada kegiatan FGD yang digelar Direktorat Intelkam Polda Jambi di Ratu Duo Hotel, Komplek Mall KAPUK,

Berita Daerah


Advertisement