Masih Ada Kendala Data Vaksinasi di Provinsi Jambi


Selasa, 14 Desember 2021 - 09:39:13 WIB - Dibaca: 749 kali

Paparan Kadinkes Provinsi Jambi dr Mhd Ferry Kusnadi Sp.OG saat menghadiri rapat koordinasi dengan Tim Kemenkopolhukam di Aula Makorem 042/ Gapu Jambi, Senin siang (13/12). / HALOSUMATERA.COM

JAMBI – Rekapitulasi Vaksinasi di Provinsi Jambi masih menemui kendala. Data kependudukan sasaran vaksinasi ditemukan ganda, bahkan ada yang tidak tersinkron dengan sistem di Capil.

Hal ini dikatakan Kadinkes Provinsi Jambi dr Mhd Ferry Kusnadi Sp.OG saat menghadiri rapat koordinasi dengan Tim Kemenkopolhukam di Aula Makorem 042/ Gapu Jambi, Senin siang (13/12).

Dikatakan, NIK sasaran vaksinasi banyak yang tidak valid. “Ada NIK yang dobel, tidak sesuai KTP dan tidak tersinkron dengan sistem capil,” ujarnya.

Selanjutnya, kendala lainnya, dikatakan Ferry, pencatatan dan pelaporan hasil vaksinasi belum terekap dengan baik. Data sasaran vaksinasi dan hasil layanan pada dasbor KPCPEN berubah-ubah.

Meski demikian, untuk perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Jambi, dengan data kasus harian di kisaran 0,02 persen. Assesment Covid-19 per 11 Desember 2021 Provinsi Jambi sudah memasuki peringkat 3 terbawah, artinya Provinsi Jambi sudah cukup aman dari penyebaran Covid-19.

Dari data yang dipaparkan Dinkes Provinsi Jambi, bahwa Total kasus positif Covid-19 sebanyak  29.772, sembuh sebanyak 28.973 (97,32%), Meninggal sebanyak 779 (2,69%), kasus aktif sebanyak 20 (0.06%).

Mengenai sasaran vaksinasi, baik itu tenaga kesehatan, lansia, petugas publik, masyarakat rentan dan usia 12-17 tahun, dikatakan Ferry telah mencapai 2.686.193 orang (sasaran) dengan rincian dosis I (70.33%) sedangkan dosis II (49.89%).

Ferry menyebutkan, secara detil sasaran vaksinasi untuk tenaga kesehatan 23.714, petugas publik 236.609, Lansia 222.250, masyarakat umum dan rentan 1.839.378, usia 12-17 tahun 364.233.(*/HS)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

LBH Siginjai Resmi Somasi Pemprov Jambi, Proyek JBC Diduga Rugikan Negara Hingga Rp1,5 Triliun

JAMBI – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Siginjai resmi melayangkan surat somasi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi pada Senin (30/6/2025), terkait proyek

Berita Daerah

Polres Tebo Gerak Cepat Amankan Tokoh SAD Tebo yang Berseteru dengan SAD Bangko

TEBO - Polres Tebo bergerak cepat memberikan perlindungan kepada tokoh SAD Tebo Asal Desa Semambu Kecamatan Sumay, Tumenggung Buyung dan Tumenggung Hasan terkai

Berita Daerah

Inisiatif, Polisi Obati Mahasiswa yang Terluka saat Demo ke RS Bhayangkara

JAMBI – Aksi unjuk rasa lanjutan yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Saifuddin Jambi di Kantor Gube

Berita Daerah

Pasca Bentrok di Kantor Gubernur Jambi, Orang Tua Abel Minta Masalah Ini Diselesaikan dengan Baik

JAMBI – Aksi unjuk rasa Jilid II Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Taha Syaifuddin Jambi (UIN STS) di Kantor Gubernur Jambi sempat

Berita Daerah

Pesan Edi Purwanto di HUT Bhayangkara ke 79, Polri Selalu di Hati

EdJAMBI – HUT Bhayangkara ke 79 akan diperingati 1 Juli 2025. Besar harapan agar Polri selalu dihati masyarakat. Begitulah harapan besar yang disampaikan Edi

Berita Daerah


Advertisement