HUT ke-59, PT Bank Sumut Cabang Sibolga Luncurkan Program Kredit Lunak kepada Pedagang Pasar


Rabu, 04 November 2020 - WIB - Dibaca: 1671 kali

Hari Ulang Tahun PT Bank Sumut Cabang Sibolga ke-59 Dilaksanakan dengan Menerapkan Protokol Kesehatan.(Foto:Togap Sinaga) / HALOSUMATERA.COM

TAPTENG (halosumatera.com) - Dengan mengikuti protokol kesehatan PT Bank Sumut Cabang Sibolga merayakan hari jadi ke-59 secara sederhana, Rabu (04/11/20).

Pimpinan Cabang Bank Sumut Sibolga, Muhammad Fadhil kepada halosumatera.com menyatakan, tema yang diusung pada perayaan HUT tahun ini adalah “Bergerak Bersama untuk Mencapai Kinerja Terbaik”.

Dalam arahannya kepada seluruh jajaran staf dan karyawan Bank Sumut Sibolga, Muhammad Fadhil menekankan pentingnya untuk memberikan pelayanan terbaik serta kemudahan bagi masyarakat, khususnya nasabah Bank Sumut Cabang Sibolga, yang mana hal ini adalah bertujuan membantu pemerintah dalam rangka pemulihan ekonomi Nasional.

Dikatakan Fadhil, PT Bank Sumut secara serentak di seluruh cabang,  akan menyiapkan dana bantuan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) kecil, mikro dan Super Mikro dalam suatu program. Program yang diluncurkan kali ini "Menyapa Pedagang Pasar".

Program ini dipilih karena pasar sebagai sentra ekonomi masyarakat melalui transaksi jual beli.

Untuk rencana ini, Muhammad Fadhil mengatakan optimis akan mampu mendapatkan kepercayaan dan sambutan masyarakat, berkaca dari pencapaian kedua terbesar Bank Sumut dalam penyaluran kredit pada tahun 2019 lalu kepada UMKM di Indonesia, yakni sebesar Rp 1,25 Triliun,  yang terdiri dari Rp 244,5 Miliar untuk KUR mikro dan Rp 978 miliar untuk KUR ritel.

Lebih lanjut Muhammad Fadhil menyatakan bahwa suku bunga kredit PT Bank Sumut adalah termasuk paling rendah,yakni hanya 6 persen per tahun, dengan syarat yang relatif mudah dan juga berplafon tinggi hingga Rp 500 juta.

Mengandalkan semua parameter diatas,  Muhammad Fadhil optimis, Bank Sumut Cabang Sibolga akan dapat berkiprah nyata dalam menyokong pembangunan ekonomi masyarakat Indonesia khususnya wilayah Sibolga dan Tapteng.(*/Naga 212)

Editor: Agus Edi Silalahi




Komentar Anda



Terkini Lainnya

LBH Siginjai Resmi Somasi Pemprov Jambi, Proyek JBC Diduga Rugikan Negara Hingga Rp1,5 Triliun

JAMBI – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Siginjai resmi melayangkan surat somasi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi pada Senin (30/6/2025), terkait proyek

Berita Daerah

Polres Tebo Gerak Cepat Amankan Tokoh SAD Tebo yang Berseteru dengan SAD Bangko

TEBO - Polres Tebo bergerak cepat memberikan perlindungan kepada tokoh SAD Tebo Asal Desa Semambu Kecamatan Sumay, Tumenggung Buyung dan Tumenggung Hasan terkai

Berita Daerah

Inisiatif, Polisi Obati Mahasiswa yang Terluka saat Demo ke RS Bhayangkara

JAMBI – Aksi unjuk rasa lanjutan yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Saifuddin Jambi di Kantor Gube

Berita Daerah

Pasca Bentrok di Kantor Gubernur Jambi, Orang Tua Abel Minta Masalah Ini Diselesaikan dengan Baik

JAMBI – Aksi unjuk rasa Jilid II Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Taha Syaifuddin Jambi (UIN STS) di Kantor Gubernur Jambi sempat

Berita Daerah

Pesan Edi Purwanto di HUT Bhayangkara ke 79, Polri Selalu di Hati

EdJAMBI – HUT Bhayangkara ke 79 akan diperingati 1 Juli 2025. Besar harapan agar Polri selalu dihati masyarakat. Begitulah harapan besar yang disampaikan Edi

Berita Daerah


Advertisement