Harga Pinang di Tingkat Petani Turun, Hasil Panen juga Anjlok


Minggu, 01 November 2020 - WIB - Dibaca: 1977 kali

Suroso, salah seorang petani pinang di Desa Lagan Tengah Diwawancarai halosumatera.com, Minggu (01/11/20).(*/eko) / HALOSUMATERA.COM

TANJABTIM - Harga komoditi pinang di Desa Lagan Tengah, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Jambi saat ini tembus diangka 15.000 rupiah per kilogram.

Namun demikian, menurut penuturan petani pinang setempat, harga pinang kering saat ini mengalami penurunan mencapai Rp 1.000 per kilogram.

Turunnya salah satu harga komoditi unggulan kabupaten Tanjabtim itu terjadi sejak satu bulan terakhir, dimana sebelumnya harga pinang sempat bertengger diangka 16.000 hingga 16.500 rupiah perkilogram.

"Saya jual semalam masih harga 15 (Rp 15.000 perkilogram,red). Kalau ini turun. Biasanya sampai 15 setengah (Rp 15.500) sampai 16 (Rp 16.000). Sudah sebulan ini turun harga,"kata Suroso, salah seorang petani pinang di Desa Lagan Tengah, Minggu (01/11/20).

Meski harga pinang sedang baik, namun hasil yang didapat petani tidak signifikan, hal ini mengingat produksi buah pinang saat ini sedang mengalami masa trak atau buah berkurang.

Saat ini, Jika biasanya hasil panen petani mampu mencapai sekitar 3 kuintal dalam setiap dua minggu sekali, namun hasil panen sekarang, merosot hingga setengahnya.(*/eko)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

LBH Siginjai Resmi Somasi Pemprov Jambi, Proyek JBC Diduga Rugikan Negara Hingga Rp1,5 Triliun

JAMBI – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Siginjai resmi melayangkan surat somasi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi pada Senin (30/6/2025), terkait proyek

Berita Daerah

Polres Tebo Gerak Cepat Amankan Tokoh SAD Tebo yang Berseteru dengan SAD Bangko

TEBO - Polres Tebo bergerak cepat memberikan perlindungan kepada tokoh SAD Tebo Asal Desa Semambu Kecamatan Sumay, Tumenggung Buyung dan Tumenggung Hasan terkai

Berita Daerah

Inisiatif, Polisi Obati Mahasiswa yang Terluka saat Demo ke RS Bhayangkara

JAMBI – Aksi unjuk rasa lanjutan yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Saifuddin Jambi di Kantor Gube

Berita Daerah

Pasca Bentrok di Kantor Gubernur Jambi, Orang Tua Abel Minta Masalah Ini Diselesaikan dengan Baik

JAMBI – Aksi unjuk rasa Jilid II Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Taha Syaifuddin Jambi (UIN STS) di Kantor Gubernur Jambi sempat

Berita Daerah

Pesan Edi Purwanto di HUT Bhayangkara ke 79, Polri Selalu di Hati

EdJAMBI – HUT Bhayangkara ke 79 akan diperingati 1 Juli 2025. Besar harapan agar Polri selalu dihati masyarakat. Begitulah harapan besar yang disampaikan Edi

Berita Daerah


Advertisement