KUALATUNGKAL – Besok (11/3), Bupati Tanjabbar bersama jajaran akan melakukan Road Show mulai dari Sungai Nibung hingga ke Dusun Mudo, Kecamatan Muarapapalik. Road Show ini dilakukan sekaligus meresmikan kantor desa baru.
Bupati Tanjabbar melalui Kabag Humas Setda Tanjabbar, Teguh S Sos dihubungi infotanjab.com Selasa siang membenarkan, jika Bupati dan jajaran mengunjungi sejumlah desa pada Rabu (11/3).
Road Show dimulai dari Kantor Desa Sungai Nibung, Pembengis, Bram Itam Kanan, Senyerang, Tebing Tinggi, Merlung hingga berakhir di Dusun Mudo, Kecamatan Muarapapalik. Kata Teguh, pusat dari acara tersebut di Dusun Mudo, sekaligus penandatanganan prasasti peresmian kantor desa.
“Karena masih banyak desa yang belum punya kantor. Maka Pemkab Tanjabbar melalui program Gema Desa menggelontorkan pembangunan kantor desa. Besok bupati langsung meninjau dan meresmikannya,” ujar Teguh.
Selain jajaran SKPD Tanjabbar, para unsure Forkompimda juga mengikuti kegiatan Road Show tersebut.(*)
Editor: Andri Damanik
TANJABBAR - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi melakukan studi tiru kepada Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota
TANJABBAR – Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), menggelar Rapat Paripurna Pengumuman, Penetapan Paslon Bupati d
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari