250 Lowongan Kerja Tersedia, Kunjungi Stan Disnaker Tanjab Barat


Selasa, 01 Agustus 2023 - 17:59:16 WIB - Dibaca: 1295 kali

Memeriahkan HUT RI ke 78 dan HUT Kabupaten Tanjabbar 58, Disnaker Kabupaten Tanjabbar membuka layanan bursa kerja bagi pelamar di Tanjab Barat. / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR – Pemerintah Kabupaten Tanjabbar melalui Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tanjabbar memberikan peluang bagi 250 pelamar kerja di Tanjabbar.

Layanan bursa kerja (Job Fair) 2023 dibuka dari tanggal 2 hingga 4 Agustus 2023, dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI 78 dan Hut Kabupaten Tanjabbar ke 58 tahun 2023.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tanjabbar Dianda Putra dikonfirmasi halosumatera.com Senin (1/8/23) mengatakan, para pelamar bisa membawa persyaratan lengkap ke stan Disnaker, saat jadwal stan digelar.

Selain itu, Disnaker Kabupaten Tanjabbar juga akan melayani pembuatan kartu pencari kerja (A.K1) bagi masyarakat yang ingin melamar kerja di perusahaan-perusahaan di Tanjabbar.

Tentu saja pembuatan kartu pencari kerja diberikan secara gratis. Pelamar dapat menyiapkan persyaratan Foto Copy KTP, Foto Kopi Ijasah terakhir, foto copu kartu keluarga, pas foto hitam putih atau warna ukuran 3x4 (dua lembar). Selanjutna menyertakan email dan nomor hp aktif, sertifikat keterampilan kerja (bagi yang memiliki).

Untuk layanan Job Fair ini, Disnaker akan mendirikan stan di Laman Orang Kayo Rajo Laksamano (Alun-alun Kota Kualatungkal).

Beberapa perusahaan yang terlibat dalam kegiatan ini diantaranya, PT Dasa Anugrah Sejati (PT DAS), PT. Persada Alam Jaya (PAJ), PT WKS, PT LPPPI, FIF Group dan perusahaan lainnya.

Pelamar juga dapat mengunjungi informasi selengkapnya di laman :www.egaliter.tanjabbarkab.go.id dan akun medsos instagram: informasi pasar kerja/Disnaker Kab. Tanjung Jabung Barat, Fb: Disnaker Kab. Tanjung Jabung Barat, Youtube: DIMC.(*/nik)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement