Tenaga Kerja Asing di Tanjabbar Didominasi Pekerja dari RRC


Selasa, 24 Januari 2017 - 01:23:38 WIB - Dibaca: 1369 kali

Ilustrasi/net / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Tenaga Kerja Asing (TKA) yang berkerja di sejumlah perusahaan di Kabupaten Tanjab Barat di dominasi pekerja dari RRC.

Keterangan ini disampaikan langsung oleh Wakil Kepala Kantor Keimigrasian Tanjab Barat, Firman kepada wartawan.

Berapa jumlah TKA asal RRC itu, Firman sepertinya ogah menyebutkan. Hanya saja, dia menyebutkan jumlah keseluruhan warga asing di Tanjabbar sebanyak 113 orang.

"113 itu bukan keseluruhan TKA. Karena ada beberapa TKA yang membawa serta keluarganya," sebutnya.

Menurut Firman, data yang mereka miliki untuk TKA ini biasanya disinkronkan dengan catatan pihak Dinsosnakertran. Kalaupun tidak ada yang sinkron, itu karena disesuaikan dengan bidang masing-masing.

"Makanya, kita selalu melakukan sharing dengan sejumlah pihak terkait untuk data-data keberadaan orang asing dan TKA," tuturnya.

Sementara itu, Kabag TU Kantor Imigrasi menyebutkan bahwa pada intinya pihaknya dilarang memberikan keterangan pers, jika tidak ada intruksi dari Kakanwil langsung. Jika ingin data yang valid, langsung ke Kanwil Keimigrasian Jambi.

"Semua data, tiap bulan kita laporkan ke sana. Jadi, keterangan dari pak Firman tadi hanya sekedar gambaran saja. Ya itu. Kalau data validnya langsung ke Jambi saja," tukasnya sembari berdalih bahwa pihaknya tidak ada niat untuk tertutup soal informasi.(*/son)‎

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maraknya Kasus Curanmor di Kawasan Jaluko, Kapolres Muaro Jambi Mendadak Gelar Anev bersama Jajaran

MUARO JAMBI - Kepolisian Resor Muaro Jambi menggelar kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) serta rapat tindak lanjut terkait maraknya tindak pidana pencurian ke

Berita Daerah

Cerita Warga Sumut yang Buat SKCK di Jambi, Cepat dan Tidak Ribet, Makasih Polda Jambi

  JAMBI – Warga Jambi tidak perlu repot dan harus antre berlama-lama saat mengurus SKCK. Melalui POLRI Super App, masyarakat kini dapat mengurus pem

Berita Daerah

Polda Jambi Dilibatkan dalam Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi

JAMBI – Sosialisasi terkait Perjanjian Kerja Sama Penyelidikan dan Pengamanan Distribusi Pupuk Bersubsidi oleh Dinas TPHP Provinsi Jambi resmi disepakati. Pen

Ekonomi

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan PUPUKKU dan Tagline TEPAT

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan Slogan “Pupukku” ya

Ekonomi

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah


Advertisement