HALOSUMATERA.COM - Unsur Tripika Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun menggelar razia Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) Kamis,(21/01). Razia PETI ini dipimpin langsung Camat Air Hitam Bustra Desman SE MM, didampingi Kapolsek Air Hitam Iptu Yurizal, Anggota TNI setempat, dan pihak Taman Nasional Bukit 12.
Dari pantauan media ini di lapangan, tim gabungan Kecamatan Air Hitam menyisir beberapa titik yang kuat dugaan dijadikan sebagai tempat aktivitas PETI.
Camat Air Hitam Bustra Desman SE. MM mengatakan, upaya yang dilakukan itu merupakan salah satu bukti komitmen dan keseriusan dalam memberantas aktivitas PETI di wilayah Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun.
"Iya hari ini kita turun langsung, ke titik-titik yang kuat dugaan dijadikan tempat aktivitas PETI yang berada di wilayah Desa Jernih dan juga Desa Lubuk Jering," katanya, Kamis 21 Januari 2021.

Meskipun para pelaku PETI tidak ditemukan, namun tim gabungan Kecamatan Air Hitam berhasil menemukan camp dan beberapa alat pendukung aktivitas PETI lainnya. Sebagai sikap tegas, barang bukti yang berhasil ditemukan itu lansung dibakar dengan harapan memberikan efek jerah kepada para pelaku PETI.
"Pihak Kecamatan Air Hitam bersama TNI, Polri sudah melakukan sosialisi, serta himbauan seperti spanduk kepada masyarakat agar tidak melakukan aktifitas PETI," katanya lagi.
Sementara itu Kapolsek Air Hitam Iptu Yurizal menegaskan, bahwa aktivitas PETI merupakan tindakan yang melanggar hukum. Untuk itu, Ia berharap agar masyarakat, khususnya para pelaku PETI tidak lagi mencari keuntungan dari perusakan alam tersebut.
"Ini melanggar Pasal 158 undang-undang nomor 4 tentang minerba dengan ancaman hukum 10 tahun dan denda 10 milyar," tandasnya.(*)
Pewarta: Hendry
JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen
JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn
JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika
Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti
MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat