Program Keluarga Harapan

Setiap PKM dapat 15 Kilo Beras Premium


Rabu, 21 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 763 kali

Program Bantuan Beras bagi Penerima Keluarga Manfaat Program Keluarga Harapan (PKM PKH).(*/hms/HS) / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR (halosumatera.com) - Masyarakat kurang mampu di Tanjabbar sedikit terbantu. Mereka mendapatkan bantuan beras dari Program Keluarga Harapan. 

Sekitar 11.435 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mendapat Bantuan Sosial Beras (BSB). Perwakilan KPM PKH menerima bantuan ini secara simbolis di Gudang Bulog Kualatungkal, Selasa (20/10). Bantuan ini diserahkan langsung oleh Bupati Tanjabbar Dr Ir H Safrial MS, dihadiri para OPD, Forkompinda Tanjabbar.

Kadis Sosial Tanjabbar, Drs Syarifudin MM mengatakan, bantuan beras kepada keluarga penerima manfaat program keluarga harapan (KPM PKH) ini, diperuntukan bagi keluarga harapan yang terdampak Covid-19.

Beras yang disiapkan yaitu kualitas premium dengan kemasan 15 kilogram per PKM. Penyaluran bantuan sosial ini akan dilaksanakan selama tiga bulan terhitung Agustus sampai Oktober 2020.

Sementara itu Bupati Dr Ir H Safrial berharap bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat, khususnya yang terdampak pandemi Covid-19. Namun, Bupati juga ingatkan kepada masyarakat untuk tetap produktif selama masa pandemi.

"Kita berharap dengan bantuan ini dapat mengurangi beban ekonomi, yang paling penting kita tekankan, selain bantuan ini kita harus bekerja, karena di era new normal ini kita harus bekerja, ekonomi berjalan dan kesehatan harus dijaga" katanya.

Selain itu, Safrial juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, terlebih dengan adanya Perda yang mengatur tentang pelaksanaan dan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.

Terkait persediaan Beras di Gudang Bulog, Safrial mengatakan, persediaan beras yang tersedia cukup untuk stok 3 bulan kedepan.(*/hms/nik) 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Pemprov Jambi Terbitkan SE Perayaan Malam Tahun Baru 2026, Salah Satunya Larangan Pesta Kembang Api

JAMBI - Pemerintah Provinsi Jambi menerbitkan Surat Edaran Nomor 3280/ SE/ DISBUDPAR - r.1/ XII/2025 tentang Penyelenggaraan Perayaan Malam Tahun Baru 2026 di P

Berita Daerah

Korban Penghinaan Gugat Ganti Rugi Rp 540 Juta di PN Tanjabtim

TANJABTIM - Perkara dugaan penghinaan yang melibatkan Nur Salamah binti Muhammad Natsir sebagai Penggugat dan Mardiana alias Yana binti H.M. Nur sebagai Terguga

Hukum & Kriminal

Siap Lahirkan Advokat Tangguh, PKPA Angkatan I PERADI Bute Resmi Ditutup

BUNGO - Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) Angkatan Pertama yang diselenggarakan oleh DPC PERADI Bungo Tebo (Bute) yang bekerja sama dengan Pascasarjana

Berita Daerah

Eks Napiter Jambi Jalankan Ibadah Umrah, Apresiasi Program Pemprov Jambi Dapat Berkelanjutan

MEKKAH – Empat Eks Napiter Jambi akhirnya melaksanakan kegiatan umrah di tanah suci. Mitra binaan Satgaswil Jambi Densus 88 AT Polri ini dibiayai oleh Pem

Berita Daerah

Gelar Operasi Lilin 2025, Polres Tanjabbar Fokus Pengamanan Nataru dan Antisipasi Bencana

TANJABBAR – Kapolres Tanjung Jabung Barat, AKBP Agung Basuki, S.I.K., M.M., bersama Wakil Bupati Tanjab Barat, Dr. H. Katamso SA, SE., ME., memimpin langs

Berita Daerah


Advertisement