Satu Tahun Berlalu, Reza Masih Terngiang-ngiang


Sabtu, 12 September 2015 - 18:10:03 WIB - Dibaca: 2401 kali

Pemenang Bayi Sehat Tanjungjabung Barat Tahun 2014. (dir/IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Perlombaan anak sehat kini dinanti-nanti warga, khususnya para ibu rumah tangga. Semua memiliki peluang yang sama untuk menjadi juara. Ada kebanggaan tersendiri bagi orang tua, bila anaknya terpilih menjadi bayi sehat se Kabupaten Tanjab Barat.

Sebagaimana dialami Reza Pahlepi dan Nova Nopelia. Meski sudah satu tahun berlalu, keduanya tak sanggup menyembunyikan rasa girang. Anak semata wayang pasangan suami istri ini, Cleon Sabil Alvaro meraih medali harapan I, lomba anak sehat se Tanjungjabung Barat pada 2014 lalu.

Reza Pahlepi memgatakan, selaku kedua orang tua dari Cleon, merasa sangat bangga, melihat anaknya meraih juara, walaupun Harapan I.

“Walaupun momen itu sudah berlalu satu tahun, sampai sekarang kami masih bangga, pokoknya gak bisa dibayangkan rasa senang itu,” kata Reza.

Pada tahun lalu, Cleon satu-satunya bayi sehat yang mendapat juara dari Kecamatan Senyerang. “Kami juga selaku kedua orang tua dari Cleon mengucapkan ribuan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Tanjungjabung Barat karena telah percaya dan memilih anak kami menyandang nama Bayi Sehat Tanjungjabung Barat,” tambah warga Senyerang ini. (*)

Penulis : Khaidir

Editor   : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement