TABAGSEL (HS) – Polresta Padang Sidimpuan melalui Tim Satgassus berhasil menggerebek kampung narkoba di Jalan Melati Seberang, Lingkungan V, Kelurahan Sidangkal, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Sabtu (14/11/20) pagi sekitar pukul 9.45 Wib.
Dalam penggerebekan ini, tim satgassus berhasil mengamankan 10 orang yang diduga menggunakan narkoba. Operasi ini langsung dipimpin Kapolresta Padangsidimpuan, AKBP Juliani Prihartini.
Informasi yang dihimpun halosumatera.com, tim satgassus Polresta Sidimpuan bergerak ke lokasi dengan sepeda dan sepeda motor. Operasi ini dilakukan secara terkendali dan senyap.
Kapolresta Padangsidimpuan AKBP Juliani Prihartini melalui Kasubbaghumas Polresta Padangsidimpuan Iptu Maria Marpaung SE MM membenarkan penggerebekan di kampung narkoba.

Kata Iptu Maria, 10 orang yang diamankan sudah diamankan di Mapolresta Sidimpuan guna penyidikan lebih lanjut.
Tim Satgassus saat di lokasi sempat melakukan penggeledahan terhadap warga yang berada di lokasi Kampung Narkoba tersebut.
Polisipun menemukan bekas alat isap Sabu yang tercecer di lokasi, yang diduga habis digunakan para tersangka.
Adapun 10 tersangka yang diamankan tim satgassus antaralain DH (35), RB (23), BS (35), ZL (34), WS (36), BS (30), ML (36), SN (42), HA (31), MR. Dikatakan Iptu Maria, 10 tersangka ini rata-rata berdomisili di Kota Padangsidimpuan.
“Petugas Satgasus pun melakukan pembakaran pondok darurat yang diduga dijadikan tempat para tersangka nongkrong dan memakai narkoba,” katanya.(*)
Pewarta: Indra Manik
JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen
JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn
JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika
Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti
MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat