PLN ULP Kuala Tungkal Serahkan Bantuan Hewan Kurban Sembari Edukasi Bahaya Listrik di Tanjung Paku


Minggu, 16 Juni 2024 - 21:56:11 WIB - Dibaca: 447 kali

HALOSUMATERA.COM / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR – PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kuala Tungkal kembali menunjukkan kepedulian sosialnya melalui kegiatan penyerahan hewan kurban dan edukasi bahaya listrik pada masyarakat. Kegiatan ini diselenggarakan di Desa Tanjung Paku, Kecamatan Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi, Sabtu 15 Juni 2024.

Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada masyarakat Desa Tanjung Paku. Acara ini dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, dan warga setempat. Penyerahan hewan kurban ini merupakan wujud rasa syukur dan kepedulian PLN terhadap masyarakat sekitar.

"Idul Adha adalah momen untuk berbagi dan mempererat tali silaturahmi. Melalui penyerahan hewan kurban ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat dan mempererat hubungan antara PLN dan masyarakat sekitar," ujar Mandala, Manager PLN ULP Kuala Tungkal.

Selain penyerahan hewan kurban, acara ini juga diisi dengan edukasi tentang bahaya listrik dan pentingnya menjaga keselamatan. Jaga Keselamatan Masyarakat Umum (JAGA KAMU) jadi motto kegiatan hari ini. Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang potensi bahaya yang bisa timbul dari penggunaan listrik yang tidak aman dan bagaimana cara mencegahnya.

"Kami ingin masyarakat tidak hanya menikmati manfaat listrik, tetapi juga memahami pentingnya keselamatan dalam penggunaannya. Kami berharap edukasi ini dapat mencegah terjadinya kecelakaan yang disebabkan oleh kelalaian atau ketidaktahuan," tambah Mandala.

Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh masyarakat Desa Tanjung Paku. Mereka merasa terbantu dengan adanya hewan kurban yang dibagikan serta pengetahuan baru mengenai keselamatan listrik yang sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Kepala Desa Tanjung Paku Pak Marwanto, mengucapkan ribuan terima kasih atas perhatian dan kepedulian PT. PLN Kuala Tungkal terhadap masyarakat desa Tanjung Paku.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, PLN ULP Kuala Tungkal berharap dapat terus berkontribusi positif bagi masyarakat, tidak hanya melalui pelayanan kelistrikan yang handal, tetapi juga melalui berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat.(*/adv)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Bupati dan Ketua TP-PKK Tanjab Barat Naik Becak bersama Anak Peserta Sunatan Massal

TANJABBAR – Suasana penuh kehangatan dan kepedulian terlihat saat Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama Ketua TP-PKK Hj. Fadhilah Sad

Advertorial

Wakil Bupati Tanjab Barat Hadiri Pelayanan KB-KR dalam Kirab Bangga Kencana Harganas ke-32

BATANG ASAM – Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Katamso, SA, SE., ME didampingi Wakil

Advertorial

Bupati Tanjabbar Buka Muresnbang RPJMD 2025-2029

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M,Ag secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka M

Advertorial

Siap Jadi Tuan Rumah Pra Munas KOPEK, Bupati: Momentum Bangkitkan Semangat Petani Kelapa

TANJABBAR – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menerima kunjungan kerja Koalisi Pemerintah Kabupaten Penghasil Kelapa (KOPEK) dalam rangka kesiapan pel

Advertorial

HUT Bhayangkara Ke-79, Bupati Tanjabbar Harapkan Sinergitas Polri dan Pemkab Terus Terjalin

TANJABBAR – Bupati Tanjabbar Drs H Anwar Sadat M Ag mengikuti kegiatan semarak Bhayangkara Olahraga Bersama dalam rangka menyambut hari Bhayangkara Ke-79 Tahu

Advertorial


Advertisement