KUALIFIKASI PARTAI BARU UNTUK PEMILU 2019

Partai Perindo yang Pertama Daftar ke KPUD Tanjabbar


Minggu, 15 Oktober 2017 - 10:24:42 WIB - Dibaca: 1688 kali

Ketua DPD Partai Perindo Tanjabbar Hendra Koto dan Pengurus Foto Bersama dengan Ketua KPUD Tanjabbar dan Komisioner KPUD Belum Lama Ini.(Putra/IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL –Dewan Pimpinan Daerah Partai Perindo Tanjab Barat lebih dulu mendatangi kantor KPUD Tanjabbar pekan lalu. Kedatangan Perindo Tanjabbar bertujuan menyerahkan salinan dokumen yang telah terdaftar di Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL), sebagai peserta Pemilu 2019.

Ketua DPD Partai Perindo Tanjabbar Hendra Koto mengatakan, Perindo Kabupaten Tanjabbar telah memenuhi persyaratan sesuai ketentuan di KPU pusat maupun KPUD Tanjabbar.

Hanya saja, data yang diinput di KPUD Tanjabbar dari KPU pusat belum terunggah seluruhnya sehingga penyerahan salinan dokumen oleh Perindo Tanjabbar tertunda pekan lalu.

Ketua KPUD Tanjab Barat Apnizal S Pt beberapa waktu lalu mengatakan jika input data dari pusat  sudah masuk, barulah KPUD Tanjabbar bisa menerima berkas parpol tersebut.

“Blm ada satupun data pusat yang masuk ke kami,” ujar Apnizal beberapa hari yang lalu.

Seperti diwartakan sebelumnya, Komisioner KPUD Tanjabbar Ahmad Hadziq mengatakan, selama pendaftaran dibuka (14 hari,red), setiap pengurus parpol tingkat pusat melengkapi dokumen persyaratan ke Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL).

Selanjutnya, KPU RI akan melakukan penelitian dan verifikasi faktual terhadap dokumen parpol. “Khusus parpol baru, di tingkat kabupaten harus menyerahkan salinan dokumennya kepada KPUD,” ujar Ahmad Hadziq.(*/putra)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

LBH Siginjai Resmi Somasi Pemprov Jambi, Proyek JBC Diduga Rugikan Negara Hingga Rp1,5 Triliun

JAMBI – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Siginjai resmi melayangkan surat somasi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi pada Senin (30/6/2025), terkait proyek

Berita Daerah

Polres Tebo Gerak Cepat Amankan Tokoh SAD Tebo yang Berseteru dengan SAD Bangko

TEBO - Polres Tebo bergerak cepat memberikan perlindungan kepada tokoh SAD Tebo Asal Desa Semambu Kecamatan Sumay, Tumenggung Buyung dan Tumenggung Hasan terkai

Berita Daerah

Inisiatif, Polisi Obati Mahasiswa yang Terluka saat Demo ke RS Bhayangkara

JAMBI – Aksi unjuk rasa lanjutan yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Saifuddin Jambi di Kantor Gube

Berita Daerah

Pasca Bentrok di Kantor Gubernur Jambi, Orang Tua Abel Minta Masalah Ini Diselesaikan dengan Baik

JAMBI – Aksi unjuk rasa Jilid II Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Taha Syaifuddin Jambi (UIN STS) di Kantor Gubernur Jambi sempat

Berita Daerah

Pesan Edi Purwanto di HUT Bhayangkara ke 79, Polri Selalu di Hati

EdJAMBI – HUT Bhayangkara ke 79 akan diperingati 1 Juli 2025. Besar harapan agar Polri selalu dihati masyarakat. Begitulah harapan besar yang disampaikan Edi

Berita Daerah


Advertisement