Kotak Hp yang Berisi Ganja Kering Itu Sempat Dibawa ke Kantor


Sabtu, 20 Februari 2016 - 23:32:54 WIB - Dibaca: 2466 kali

Penemuan Ganja Kering dalam Kotak Blackberry Curve, Jumat (20/2).(IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Penemuan ganja kering di dalam kotak Handphone Blackberry Curve oleh pegawai Pemkab Tanjabbar, Jumat lalu sempat geger. Atas inisiatif Kabag Umum Setda Tanjabbar, Zulhendra, penemuan barang haram tersebut akhirnya dilaporkan ke Polres Tanjabbar, Jumat (19/2).

Diwartakan sebelumnya, seorang pegawai dan dua oknum tenaga honor di Bagian Umum Setda Tanjabbar menemukan bingkisan berisi empat paket ganja yang tersimpan di kotak Hp BlackBerry curve dan tergeletak di Jalan Sriwijaya persisnya di depan Kantor Gapensi Tanjab Barat.

"Barang itu sudah kita laporkan dan serahkan ke polisi," sebut Zulhendra saat ditemui awak media di ruang kerjanya, Jumat siang.

Ditempat yang sama, Joko salah satu PNS mengaku melihat langsung saat kedua orang temannya menemukan bingkisan berisi ganja tersebut.

Diceritakannya, temuan ini berawal saat dirinya bersama kedua temannya (Ahmad dan Budi) hendak ke kantor bupati. Saat melintas di depan Kantor Gapensi, mereka melihat sebuah bungkusan berbentuk kotak yang terbungkus kantong plastik warna hijau tergeletak di jalan.

Merasa penasaran, lantas kedua temannya sepakat untuk mengambil bungkusan tersebut dan membawanya ke kantor.

"Pas dibuka, ternyata isinya empat bungkus daun ganja," terangnya.(*)‎

Penulis : Son

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Bupati dan Ketua TP-PKK Tanjab Barat Naik Becak bersama Anak Peserta Sunatan Massal

TANJABBAR – Suasana penuh kehangatan dan kepedulian terlihat saat Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama Ketua TP-PKK Hj. Fadhilah Sad

Advertorial

Wakil Bupati Tanjab Barat Hadiri Pelayanan KB-KR dalam Kirab Bangga Kencana Harganas ke-32

BATANG ASAM – Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Katamso, SA, SE., ME didampingi Wakil

Advertorial

Bupati Tanjabbar Buka Muresnbang RPJMD 2025-2029

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M,Ag secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka M

Advertorial

Siap Jadi Tuan Rumah Pra Munas KOPEK, Bupati: Momentum Bangkitkan Semangat Petani Kelapa

TANJABBAR – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menerima kunjungan kerja Koalisi Pemerintah Kabupaten Penghasil Kelapa (KOPEK) dalam rangka kesiapan pel

Advertorial

HUT Bhayangkara Ke-79, Bupati Tanjabbar Harapkan Sinergitas Polri dan Pemkab Terus Terjalin

TANJABBAR – Bupati Tanjabbar Drs H Anwar Sadat M Ag mengikuti kegiatan semarak Bhayangkara Olahraga Bersama dalam rangka menyambut hari Bhayangkara Ke-79 Tahu

Advertorial


Advertisement