Ini Dia Kasus yang Lagi Marak di Wilayah Hukum Tanjabbar


Rabu, 14 Oktober 2015 - 23:25:32 WIB - Dibaca: 2658 kali

Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono S Ik MH Menyampaikan Sambutan di hadapan Jurnalis Tanjabbar pada Acara Coffee Morning, Selasa pagi (IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Kapolres Tanjab Barat, AKBP Agus Sumartono S Ik MH membeberkan sejumlah kasus yang kini ditangani jajarannya. Mulai dari pencurian dan kekerasan, pencurian dan pemberatan, asusila, kasus lahan dan sejumlah kasus lainnya.

Dari beberapa kasus diatas, Kapolres menyebut, yang menjadi atensi Kapolda dan prioritas bagi Polres Tanjabbar adalah kasus Narkoba.

“Karena ini perintah Kapolda, Narkoba adalah prioritas kita. Bagaimana memberantasnya. Semua ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk rekan-rekan media,” kata mantan pengajar di Sespim Polri ini.

Disamping itu, kasus korupsi juga menjadi target Polres Tanjabbar, meski dalam setahun hanya dua kasus yang akan digarap. “Karena anggaran yang tidak memadai, target kasus korupsi satu sampai dua kasus per tahun,” jelasnya.

Dikatakan dia, dalam menangani sejumlah kasus dan penegakan hukum di Tanjabbar, Kapolres akan melakukan pembenahan pada personil, mulai dari revolusi mental, menset anggota, dan peningkatan disiplin anggota.

“Intinya, Polisi bukanlah sosok yang dianggap arogan. Meskipun ada juga yang seperti itu. Tentunya, pembenahan mental dan membangun hubungan yang baik dengan masyarakat, itu yang utama. Agar semuanya aman, tentram dan damai. Ada sinergisitas diantara elemen masyarakat dan Polri,” ujar mantan Penyidik Tipikor di Polda Jabar ini.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement