Ibarna Tewas di Lapangan Futsal, Diduga Kesetrum Arus Listrik


Senin, 04 Februari 2019 - 18:11:31 WIB - Dibaca: 1334 kali

ilustrasi/net / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Warga RT 05 Dusun I Desa Suban Kecamatan Batang Asam ditemukan tewas saat membersihkan lapangan futsal, Senin (4/2) sekira pukul 12.00 Wib. Diduga korban, Ibarna (35) meninggal dunia akibat tersengat listrik.

Informasi yang dihimpun, saat kejadian Ibarna (korban, red) bersama adik kandungnya sedang bekerja untuk membersihkan lapangan futsal milik Sofwan warga desa setempat.

Kronologisnya, Ibarna menyiram lapangan futsal dengan selang, tersambung dengan Mesin Kompresor bertenaga listrik. Saat menyiram lapangan tiba-tiba selang terlepas dan adik korban segera membenarkan sambungan selang kompresor yang berada di luar lapangan.

Setelah membenarkan sambungan selang, Adik korban kembali ke lapangan futsal dan menemukan korban sudah terbaring di lantai. Melihat korban terbaring, adik korban membawa korban ke Puskemas untuk mendapatkan pertolongan pertama. Namun, setelah sampai di Puskesmas korban diketahui telah meninggal dunia.

Terkait kejadian ini, Danramil Tungkal Ulu Kapten Inf Zulkarnain SH membenarkan saat dikonfirmasi wartawan, Senin (4/2) siang.

Zulkarnain mengatakan, mengetahui informasi itu kemudian Babinsa Desa Suban dan BKTM Desa Suban langsung mendatangi TKP.

“Dugaan sementara korban meninggal dunia akibat kesetrum arus listrik yang disambung melalui mesin kompresor dengan lapangan dalam kondisi basah,” tukasnya.

Terpisah, Kapolres Tanjab Barat AKBP ADG Sinaga S Ik melalui Kasat Reskrim IPTU Dian Pornomo S Ik MH mengatakan, dugaan sementara korban meninggal dunia akibat kesetrum arus listrik.

“Saat ini Tim Opsnal Satreskrim Polres Tanjab Barat sedang berangkat menuju TKP untuk melakukan penyelidikan dan pendalaman lebih lanjut,” singkatnya.(*/Eko S)

Editor: It Redaksi




Komentar Anda



Terkini Lainnya

LBH Siginjai Resmi Somasi Pemprov Jambi, Proyek JBC Diduga Rugikan Negara Hingga Rp1,5 Triliun

JAMBI – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Siginjai resmi melayangkan surat somasi kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi pada Senin (30/6/2025), terkait proyek

Berita Daerah

Polres Tebo Gerak Cepat Amankan Tokoh SAD Tebo yang Berseteru dengan SAD Bangko

TEBO - Polres Tebo bergerak cepat memberikan perlindungan kepada tokoh SAD Tebo Asal Desa Semambu Kecamatan Sumay, Tumenggung Buyung dan Tumenggung Hasan terkai

Berita Daerah

Inisiatif, Polisi Obati Mahasiswa yang Terluka saat Demo ke RS Bhayangkara

JAMBI – Aksi unjuk rasa lanjutan yang digelar oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Saifuddin Jambi di Kantor Gube

Berita Daerah

Pasca Bentrok di Kantor Gubernur Jambi, Orang Tua Abel Minta Masalah Ini Diselesaikan dengan Baik

JAMBI – Aksi unjuk rasa Jilid II Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Taha Syaifuddin Jambi (UIN STS) di Kantor Gubernur Jambi sempat

Berita Daerah

Pesan Edi Purwanto di HUT Bhayangkara ke 79, Polri Selalu di Hati

EdJAMBI – HUT Bhayangkara ke 79 akan diperingati 1 Juli 2025. Besar harapan agar Polri selalu dihati masyarakat. Begitulah harapan besar yang disampaikan Edi

Berita Daerah


Advertisement