Ciptakan Muarojambi Cinta Damai, Kapolres Undang Sejumlah Ormas dan OKP


Sabtu, 17 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 852 kali

Kapolres Muarojambi Ajak Ormas dan OKP Berdiskusi, Sembari Menjalin Silaturahmi.(*/HS) / HALOSUMATERA.COM

MUAROJAMBI (halosumatera.com) - Kapolres Muarojambi AKBP Ardiyanto mengundang beberapa Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Organisasi Kepemudaan (OKP) di Muarojambi, Sabtu (17/10/20) pagi di salah satu Cafe di Kota Jambi. 

Beberapa Ormas yang hadir antara lain Laskar Merah Putih Perjuangan (LMPP), Pemuda Pancasila (PP), Ikatan Pemuda Karya (IPK), Forum LSM Kabupaten Muarojambi dan Ikatan Mahasiswa Sungai Gelam (IMSG).

"Silaturahmi dan Deklarasi bersama Ormas dan OKP di Muarojambi menolak tindakan anarkis dengan tema Muaro Jambi Cinta Damai," kata Kapolres Muarojambi AKBP Ardiyanto Sabtu (17/10/20).

Dalam kesempatan tersebut, beberapa hal dibicarakan dan didiskusikan. Mulai dari peningkatan ekonomi masyarakat di tengah Pandemi Covid-19 hingga seputar UU Omnibus Law Cipta Kerja. Kapolres tekankan perubahan perilaku dan pentingnya melaksanakan 3M sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

"Tetap selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak fisik sebagai salah satu cara memutus mata rantai penyebaran virus Corona," kata Kapolres.

Kapolres berharap ke depan, komunikasi tetap terjalin antara Ormas, OKP dan jajaran kepolisian terutama soal Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

"Diharapkan kedepannya kita tetap menjalin komunikasi apabila ada suatu permasalahan terkait situasi kamtibmas untuk mencarikan solusi dalam penyelesaiannya. Dalam penyampaian penolakan UU Omnibus Law Cipta Kerja di Kabupaten Muarojambi, diharapkan agar untuk mencari solusi dengan melaksanakan hearing," kata Kapolres.(*/Rom)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement