Amin Bertanya Soal Penataan Kota Tungkal, Ini Jawaban Mukhlis


Rabu, 25 November 2020 - WIB - Dibaca: 1212 kali

Debat Paslon / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR – Mukhlis paslon Bupati Tanjabbar nomor urut 3 dengan logis menjawab semua pertanyaan dari kandidat lain. Misalkan pertanyaan dari paslon nomor urut satu, soal menata kota Kualatungkal untuk menjadi lebih ke depannya.

Mantan Direktur Sarpras Kemendes RI ini mengatakan, perlu langkah strategis kedepannya, terutama mengelola objek-objek strategis di dalam kota ini, mulau dari Kampung Nelayan, pasar parit satu, sampai ending di Pangkal Babu.

Menurut Mukhlis, Kota Kualatungkal selama ini hanya menjadi tempat persinggahan. Akan lebih baik, Kualatungkal dijadikan ikon wisata untuk mendongkrak perekonomian di daerah ini.

“Seperti WFC, kampung nelayan, kedepannya harus dikelola dengan baik. Kampung nelayan bisa dikembangkan dengan objek wisata terapung, yang mengangkat kembali budaya nelayan. Dan pangkal babu, sebagai destinasi terakhir bagi pengunjung yang datang ke Kualatungkal,” tandasnya.

Selain peningkatan dalam sisi ekonomi, mengenai sanitasinya, lanjut Mukhlis perlu penataan sampah, agar Kota Kualatungkal lebih tertata dengan baik.

Sementara itu, Cawabup Tanjabbar nomor urut 1, Amin Abdullah mengatakan, memiliki pandangan yang berbeda. Kata dia, yang utama adalah pengelolaan sampah organik dan non organik.

“Kita lihat di Tungkal ini, safety tank di rumah-rumah banyak yang bocor. Kedepannya akan kita tata kembali, dengan melakukan penimbunan. Karena di bawah rumah masih banyak genangan air. Dan ini harus kita pikirkan, untuk sanitasi dan kesehatan di perkotaan,” kata Amin menimpali.(*)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement