OPERASI PATUH 2015

41 Pengendara Sepeda Motor Terjaring Razia


Senin, 01 Juni 2015 - 11:53:30 WIB - Dibaca: 1900 kali

Operasi Patuh Polres Tanjab Barat 2015 (ist/IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Satuan Lantas Polres Tanjab Barat berhasil menindak secara langsung 41pengendara sepeda motor saat operasi patuh yang digelar Minggu (31/5). Para pengendara diketahui tidak mengenakan helm dan tidak membawa surat kendaraan saat razia berlangsung.

Kasat Lantas Polres Tanjab Barat, AKP Tesmirizal dihubungi infotanjab.com Minggu siang, menuturkan, Operasi Patuh merupakan operasi cipta kondisi menjelang puasa dan Hari Raya Idul Fitri. Operasi ini digelar sejak 27 Mei hingga 9 Juni mendatang. "Razia terus kita gelar, meski hari libur," ujar Tesmirizal.

Dia menghimbau kepada pengendara sepeda motor untuk mematuhi aturan berlalulintas, diantaranya menggunakan helm saat berkendara. Pantauan Infotanjab.com kemarin, razia digelar persis di depan Pos Kota. Rata- rata pengendara yang terjaring, tidak menggunakan helm. Pengendara langsung ditilang di tempat.(*)

Editor: Andri Damanik 

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement